DAERAH

Prabowo – Gibran Menang Telak Di Sultra, DPD BaraJP Sultra Aldo Zhafar: Selamat

Hasil hitungan cepat The HaluOleo Institute atas perolehan suara capres pada Pemilu 2024


Kendari, OborSejahtera.com – Beberapa Hasil hitung cepat lembaga survei yang menempatkan kemenangan untuk Prabowo-Gibran di Sulawesi Tenggara pada  Pilpres 2024 menjadi kabar gembira bagi para pendukung.

Tak terkecuali bagi relawan DPD BaraJP Sulawesi  Tenggara yang selama ini menjadi pendukung paslon nomor urut 02 itu selama kampanye Pilpres 2024 di Sulawesi Tenggara.

Bendahara DPD BaraJP Sulawesi  Tenggara, Aldo Zhafar mengungkapkan sangat  mengapresiasi gelaran Pemilu 2024 kali ini yang berlangsung aman dan damai.

“Melalui kemenangan Prabowo-Gibran, BaraJP Sulawesi Tenggara pun semakin optimis Indonesia bisa melangkah lebih baik ke depan,”ucap Aldo..

Caption: Bendahara DPD BaraJP Sultra, Aldo Zhafar mengalungkan selendang pada Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep saat berkunjung di Kendari.

“Setelah beberapa bulan bekerja keras melakukan kampanye dan sosialisasi, allhamdulilah hasilnya memuaskan. Kami relawan BaraJP Sulawesi Tenggara berharap semangat persatuan dan kesatuan kembali hadir disetiap lapisan masyarakat pasca pemilu,” lanjutnya.

Pasangan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka menang telak di Provinsi Sulawesi Tenggara. Berdasarkan Quick Count atau hitung  cepat The Haluoleo Institute (THI) pada Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2024.pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo-Gibran berhasil menang telak di Sulawesi Tenggara (Sultra) pada pencoblosan 14 Februari 2024 kemarin.

Pilpres paslon nomor urut 02 Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka mengungguli Paslon 01 Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar dan 03 Ganjar Pranowo – Mahfud MD, dengan meraup suara 69,78 persen sedangkan paslon 01 meraih suara 24,30 persen dan Paslon 03 mendapat suara 5,92 persen dari data suara yang masuk mencapai 86, 58 persen.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Close