Wakil Ketua DPRD Muna Himbau Warga Muna di Kendari Mengurangi Aktivitas Luar Rumah
Raha, OborSejahtera.com – Masyarakat kabupaten Muna dihimbau agar tidak terprovokasi mengenai isu kekacauan antara dua kelompok pemuda, yang terjadi di Kendari, Provinsi Sulawesi tenggara, siang tadi, (16/12) pukul 13.00 wita. Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Muna, Muhammad Nasir Ido saat dihubungi via WhatsApp, Kamis malam, (16/12/2021)
“Jangan sampai kejadian ini menelan banyak korban. Olehya itu, kita harus tetap menjaga kerukunan antar sesama masyarakat dan jangan mudah terprovokasi, demi terciptanya kedamaian,” ujarnya.
Ia menambahkan, sesungguhnya kejadian ini hanya perselisihan sejumlah pemuda, hingga berbuntut pada tawuran yang melibatkan massa. Untuk itu, Nasir Ido menghimbau kepada segenap pihak agar jangan menghubungkan hal tersebut dengan isu SARA.
“Kami berharap agar kasus ini cepat ditangani oleh pihak kepolisian, supaya keadaan menjadi kondusif dan masyarakat bisa beraktivitas kembali seperti sedia kala,” ungkapnya.
Selanjutnya, ia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat kota Kendari, khususnya warga Muna agar mengurangi aktivitas di luar rumah.”Terutama bagi para mahasiswa, diharapkan agar tetap tenang di rumah masing-masing sampai keadaan benar-benar kondusif,” tegasnya.(Pitra Sawal)