BEM UKPM Apresiasi Beasiswa Bupati Muna Barat, Dorong Kepedulian Bersama Terhadap Pendidikan di Muna

Muna, OborSejahtera.com – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Karya Persada Muna (UKPM) menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas pemberian beasiswa kepada mahasiswa dan dosen UKPM yang diinisiasi oleh Bupati Muna Barat, La Ode Darwin. Program beasiswa tersebut diperuntukkan bagi mahasiswa yang berdomisili di wilayah Kabupaten Muna Barat dan dinilai sebagai bentuk kepedulian terhadap peningkatan kualitas sumber daya manusia daerah.
Wakil Ketua BEM UKPM sekaligus mahasiswa Program Studi S1 Manajemen, Muhammad Irzhan Sungkan Umaremba, menyampaikan bahwa BEM UKPM memandang kebijakan tersebut sebagai langkah positif dalam mendukung akses pendidikan tinggi bagi generasi muda, khususnya bagi mahasiswa asal Muna Barat yang menempuh pendidikan di UKPM.
“Kami dari BEM UKPM mengapresiasi adanya program beasiswa ini. Meskipun saat ini difokuskan bagi mahasiswa yang berdomisili di Muna Barat, kami menilai kebijakan ini sebagai langkah awal yang baik dan patut didukung,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia berharap ke depan program serupa dapat terus berlanjut dan dikembangkan, sehingga cakupan penerima manfaat dapat semakin luas dan merata, seiring dengan semangat bersama dalam memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Muna.
“Kami berharap ke depan akan semakin banyak program beasiswa yang dapat menjangkau mahasiswa dari berbagai wilayah. Hal ini tentu akan memperkuat peran kampus-kampus di daerah sebagai pusat pengembangan sumber daya manusia,” jelasnya.
Menurutnya, dukungan terhadap pendidikan tinggi di daerah tidak hanya berdampak pada peningkatan kualitas akademik mahasiswa, tetapi juga memberikan kontribusi positif bagi pembangunan sosial dan ekonomi masyarakat secara berkelanjutan.
BEM UKPM juga mengajak seluruh pemangku kepentingan dan putra-putri daerah, sesuai dengan kapasitas dan peran masing-masing, untuk terus menunjukkan kepedulian terhadap dunia pendidikan sebagai investasi jangka panjang bagi kemajuan daerah.
Sebagai penutup, BEM UKPM menegaskan bahwa kepedulian terhadap pendidikan merupakan nilai luhur yang perlu terus dijaga dan ditumbuhkan bersama.
“Orang baik adalah orang yang bermanfaat bagi banyak orang. Kepedulian terhadap pendidikan merupakan salah satu wujud nyata dari nilai tersebut,” pungkas Muhammad Irzhan Sungkan Umaremba.



