DAERAH

Balihonya di rusak OTK, Tanggapan La Ode Kardini Menohok Namun Elegan


Muna, OborSejahtera.com -Aksi pengrusakan baliho bakal calon bupati Muna yang di lakukan oleh oknum yang tak di kenal  terjadi di Desa Napalakura Kecamatan Napabalano Kabupaten Muna. Baliho tersebut adalah milik La Ode Kardini.

Menanggapi aksi tidak terpuji itu,  La Ode Kardini menghimbau kepada para pendukung dan simpatisan bersabar. “Tentu saja pendukung saya tidak akan menerima tindakan itu. Tapi kita jangan sampai terprovokasi. Kita bersabar saja mungkin orang yang merusak itu lagi mabok. Intinya kita dinginkan suasana karena kita semua adalah keluarga. Jika ada orang yang berniat merusak, kita doakan agar mereka cepat sadar,”ungkapnya.

Terkait kontestasi pemilihan bupati Muna tahun 2024 mendatang, La Ode Kardini mengingatkan, agar  calon bupati  jangan hanya sekedar mengejar jabatannya. “Dalam hal ini, seorang calon bupati harus mengetahui cara mengembangkan segala potensi yang dimiliki kabupaten Muna,”tandasnya.

Lebih jauh Kardini menjelaskan, sebagai salah satu dari 4 daerah tertua di jazirah Sulawesi Tenggara, orang Muna seharusnya merasa malu kepada kabupaten-kabupaten yang baru mekar, namun sudah berkembang bahkan lebih maju.”Saya sangat menyayangkan kabupaten Muna yang termasuk 4 kabupaten tertua di Sulawesi Tenggara, tapi masih ketinggalan. Ini ada apa?”tanyanya.

Padahal kalau berbicara sumber daya manusia, lanjut dia, Muna itu luar biasa. Namun sayang mereka berada di luar kabupaten Muna. “Sekali lagi sangat di sayangkan, orang-orang berkualitas terbaik dengan gelar profesor, doktor justru lebih suka membangun daerah lain daripada Muna sebagai tanah kelahiran mereka,”tegasnya.

Untuk itu, La Ode Kardini mengingatkan agar pembangunan di masa mendatang harus melibatkan perguruan tinggi baik lokal maupun luar daerah bahkan luar negeri. “Pemerintah harus mengajak dunia akademis bekerjasama, dalam merumuskan kebijakan pembangunan daerah hingga mereka lambat laun mau kembali membangun daerah asalnya, yakni kabupaten Muna,”ungkap Kadis Perikanan Provinsi Sultra tersebut.(FAN)

 

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Close