DAERAH

Dapat Tambahan Jadup, Warga UPT Raimuna Bahagia


Muna,Oborsejahtera.com- Raut muka bahagia terpancar dari warga Unit Pemukiman Transmigrasi (UPT) Raimuna Desa Raimuna Kecamatan Maligano Kabupaten Muna setelah mendapat tambahan bantuan Jaminan Hidup (Jadup) berupa satu tungku kompor gas dan springbed dari Kementrian Transmigrasi, yang disalurkan melalui Dinas Transmigrasi Provinsi Sulawesi Tenggara, Kamis, (01/12/22).

Mardiono, salah seorang warga UPT Raimuna, mengaku sangat bahagia dengan bantuan dari kementrian transmigrasi tersebut. “Saat pertama kali datang selalu tidur beralaskan tikar, tapi sekarang sudah senang karenan sudah tidur di atas springbed,”ujar warga transmigran asal provinsi Jogjakarta ini. 

Atas bantuan itu, Mardiono beserta warga UPT Raimuna lainnya mengucapkan terima kasih pada Kementrian Transmigrasi serta Dinas Transmigrasi provinsi Sultra.

Sementara itu salah seorang warga lainnya, Nurullah menyampaikan bahwa selama ini warga UPT Raimuna selalu dipedulikan terutama kebutuhan hidup mereka. (Sadar)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Close