Niat Menebang Pohon di Hutan, Kaki Pria Paruh Baya Malah Tertimpa Mesin Senso Hingga Nyaris Putus

Muna, OborSejahtera.com – Nasib malang dialami oleh seorang pria paruh baya, La Juma, warga desa Bone-Bone kecamatan Batukara kabupaten Muna yang mengalami kecelakaan tunggal saat hendak menebang pohon di hutan, Kamis (20/01/2022).
Juma, yang berprofesi sebagai petani sekaligus penebang pohon itu, mengaku lalai dalam menggunakan mesin penebang pohon (Senso) miliknya.
Juma yang saat itu ditemani 5 orang rekannya, ingin melakukan penebangan pohon di hutan dekat area perkebunan miliknya, namun saat hendak memberishkan pepohonan kecil yang menghalangi proses penebangan, mesin senso yang dipegangnya terjatuh dan menimpa kakinya hingga nyaris putus.

Saat dikonfirmasi, ibu korban Wa Dhahia, membenarkan perihal kecelakaan yang menimpah anaknya itu.
“Sebelum kejadian, anak saya sedang memegang mesin senso yang masih menyala sambil membersihkan pepohonan kecil yang menghalangi proses penebangan pohon besar menggunakan kakinya. Namun tiba-tiba, secara tidak sengaja mesin senso yang ia pegang terjatuh dari tangannya, lalu menyambar pergelangan kaki bagian depan dengan posisi mesin berayun kebelakang,” jelas ibu korban.
Kerena saat itu lanjut Wa Dhahia, rekannya yang lain sedang tidak bersamanya, ia berusaha melakukan pekerjaannya sendiri, namun karena kurangnya kehati-hatian ia malah mengalami nasib yang malang, hingga menyebabkan kakinya hampir putus.
Oleh rekan-rekannya, korban dibawa kerumahnya untuk dilakukan perawatan secara tradisional menggunakan ramuan kemudian kakinya dibungkus menggunakan bambu muda dan diikat dengan tali agar secara berkala tulang yang patah bisa tersambung kembali.
“Karena biaya rumah sakit yang relatif mahal, saat ini anak saya sudah diantarkan kerumah dan sudah ditangani oleh orang tua kampung, untuk dilakukan pengobatan secara tradisional,” tutup Wa Dhahia.(Sadar)